H.Trisko Defriyansa Beri Apresiasi Kepada Polres Lubuklinggau Dalam Gerak Cepat Petakan Pengamanan Pilkada 2024

International53 Dilihat
banner 468x60

LUBUKLINGGAU – Penjabat (Pj) Wali Kota Lubuklinggau, H Trisko Defriyansa
mengapresiasi gerak cepat Polres Lubuklinggau, tentang kesiapan pengamanan pelaksanaan Pilkada 2024 agar baik dan aman.

“Kita berharap pelaksanaan Pilkada serentak sesuai perencanaan secara nasional yang memiliki titik nol sama mulai dari RPJM nasional, daerah maupun kabupaten/kota sehingga nantinya tidak ada disparitas yang jauh antara pembangunan nasional dan daerah.

banner 336x280

Oleh karenanya masing-masing jajaran satuan kerja, tidak lagi bisa mengandalkan bantuan dari wilayah lain karena sama-sama melaksanakan.

Jadi saya ingatkan di jajaran pemerintahan hingga ke camat dan lurah jangan sampai masa coklit saat ini ada warga yang terlewatkan, karena hal tersebut bisa menimbulkan asumsi negatif,” jelasnya, saat menghadiri rapat koordinasi Lintas Sektoral Ops Mantap Praja Musi 2024 yang dilaksanakan oleh Polres Lubuklinggau dalam rangka kesiapan pengamanan Pilkada serentak di Kota Lubuk Linggau Pada Kamis, 1/8/2024.

Dikatakannya, pelaksanaan Pemilu 2024 lalu, Kota Lubuk Linggau sendiri masuk pasa level bawah yang artinya tingkat kerawanannya rendah.

“Mudah-mudahan kita bisa mempertahankannya pada Pilkada serentak ini,” imbuhnya.

Sementara itu, Kapolres Lubuk Linggau, AKBP Bobby Kesumawardhana mengatakan rakor ini dilaksanakan sebagai upaya meningkatkan sinergitas, memberikan pembelajaran dan gambaran mengenai situasi gangguan kamtibmas serta meningkatkan komunikasi dan kolaborasi baik bidang operasional, pengamanan maupun pengawasan.

“Kita juga harus merumuskan langkah untuk kegiatan Pilkada ini sekaligus menyatukan visi-misi gerak dan tindakan guna menentukan pola pengamanan yang diterapkan nantinya,” ungkapnya. (wena)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *