Ratna Machmud: Kami Tidak akan Mengkhianati Kepercayaan Masyarakat

Musi Rawas, Politik477 Dilihat
banner 468x60

MUSI RAWAS – Usai dilantik di Griya Agung Palembang oleh Gubernur Sumatera Selatan, Jumat (26/2/2032), Bupati dan Wakil Bupati Musi Rawas Periode 2021-2026 Hj Ratna Machmud – Hj Suwarti melakukan silaturahmi di Pendopoan Rumah Dinas Bupati Musi Rawas, Minggu (28/2/2021).

Acara tersebut digelar dengan menerapkan protokol kesehatan dengan memakai masker dan menjaga jarak.

banner 336x280

Bupati Musi Rawas Hj Ratna Mahmud didampingi Wakil Bupati Musi Rawas Hj Suwarti, dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang terlibat, relawan tim serta keluarga besar.

Beliau menyampaikan kedepan beban dan tanggung jawab serta tugas semakin besar,  untuk itu akan turun ke lapangan untuk memperjuangkan harapan dan mimpi masyarakat Mura untuk sejahtera.

“Mulai hari ini mari perbedaan kita sudahi, kita boleh berbeda asal, suku, agama, dan partai tetapi kita sama-sama warga Musi Rawas.

Kami telah dilantik kemarin dan akan bekerja keras berjuang untuk masyarakat Musi Rawas, kami tidak akan mengkhianati kepercayaan masyarakat, maka dari itu kami butuh dukungan doa serta masukan untuk membangun Kabupaten Musi Rawas yang lebih baik.” ucap Bupati.

Pemerintah Kabupaten Musi Rawas diwakili Asisten III Bidang Administrasi Umum dan Keuangan, Drs Edi Iswanto dalam kata sambutannya mengucapkan selamat datang kepada H Ratna Machmud dan Hj Suwarti sebagai Bupati dan Wakil Bupati yang baru untuk memimpin Kabupaten Musi Rawas lima tahun ke depan.

“Selamat datang di Pemerintahan Kabupaten Musi Rawas, kami segenap jajaran siap mendukung visi dan misi Ibu Bupati dan Bupati Musi Rawas,” ungkapnya.

Sementara itu, H Tamrin Hasan mewakili keluarga besar dan semua tim pada acara tersebut mengucapkan terima kasih semua semua keluarga, tim pemenangan telah bekerja sehingga dapat menghantar Ramah-Berarti menjadi Bupati dan Wakil Bupati Musi Rawas periode 2021-2026.

“Ini semua kerja keras semua, tampa  perjuangan teman-teman niat suci untuk membangun Musi Rawas tidak mungkin tercapai. Tolong sampaikan kepada kawan-teman yang tidak sempat hadir diucapkan terima kasih “, ujarnya.

Kegiatan ini juga dihadiri Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe, mantan Bupati Musi Rawas, H Ibnu Amin. Acara ini semakin semarak hadirnya, arti ibu kota vokalis Band Repvbrik Ruri Wantogia dan artis lainnya.(*)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *